Monograf
Analisis Penyebab Injektor Tidak Dapat Mengabutkan Bahan Bakar pada Mesin Induk di Atas Kapal
Metode yang dilakukan pada penelitian adalah Mode pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi atau pengamatan, interview atau wawancara, dan study pustaka. Penyebab terjadinya gangguan dan kerusakan pada injektor sehingga mempengaruhi proses penyemprotan-pengabutan bahan bakar pada injektor dan sistem pembakaran pada ruang bakar sebuah motor diesel. Tersumbatnya lubang nozzle dan menetesnya bahan bakar pada ujung nozzle. Hal tersebut mengakibatkan terjadinya pembakaran yang tidak sempurna, karena adanya bahan bakar yang menetes menyebabkan adanya asap hitam pada cerobong.
Tidak tersedia versi lain